Taipei Metro Meluncurkan Layanan Rental Payung

Foto : Focus Taiwan

Taipei Metro secara resmi telah meluncurkan layanan rental payung di seluruh stasiunnya mulai senin kemarin (28 Agustus), memungkinkan para penumpang untuk menyewa payung dalam jangka waktu maksimal 14 hari dan dapat mengembalikannya di lokasi yang berbeda.

Sebanyak 266 lokasi layanan rental payung telah dipasang di 117 stasiun Taipei Metro oleh Raingo, kontraktor yang bertanggung jawab atas skema layanan ini, sebagaimana dijelaskan dalam pernyataan yang diterbitkan oleh Taipei Rapid Transit Corp. (TRTC).

Menurut TRTC, biaya sewa payung ditetapkan sebesar NT$19 untuk jam pertama, dan NT$29 untuk jam kedua, dengan batas biaya harian sebesar NT$39.

Jika payung tidak dikembalikan setelah satu hari, biaya tambahan sebesar NT$20 akan dikenakan setiap 24 jam berikutnya, tambah TRTC.

TRTC juga menginformasikan bahwa jika pengembalian payung tidak dilakukan setelah 14 hari, atau jika payung mengalami kerusakan atau hilang, pengguna akan dikenai biaya sebesar NT$799.

Namun demikian, TRTC menambahkan bahwa jika payung tersebut akhirnya ditemukan, sistem akan mengurangkan biaya sewa berdasarkan perhitungan harian dari biaya tersebut.

Untuk menggunakan layanan ini, pengguna dapat memilih dari berbagai metode pembayaran setelah mengunduh Aplikasi Raingo di ponsel atau tablet mereka, dan mendaftar dengan memberikan informasi pribadi seperti nomor telepon dan alamat email.

Sebagai tambahan, pengguna yang berhasil mendaftar sebelum akhir September dan memasukkan kode diskon khusus akan mendapatkan dua kupon, di mana setiap kupon memungkinkan mereka menyewa payung secara gratis selama 24 jam, demikian dijelaskan oleh TRTC.

TRTC menyatakan bahwa kedua kupon tersebut akan kedaluwarsa pada akhir Oktober. Diharapkan layanan berbagi payung ini dapat memberikan kenyamanan tambahan bagi para penumpang Taipei Metro dalam menghadapi perubahan cuaca mendadak.

Sumber : Focus Taiwan

Loading

You cannot copy content of this page