Doa Berlindung dari Virus Corona

Virus corona yang saat ini tengah bergejolak penyebarannya di Taiwan bisa menyerang siapa saja, tidak memandang status sosial dan ekonomi.

Young muslim woman praying in mosque while wearing prayer veil
foto : Detik

Dilansir dari buku Kumpulan Doa dari Al Quran dan As Sunnah yang Shahih karya Yazid bin Abdul Qadir Jawas, disebutkan doa agar terhindari dari segala virus dan penyakit seperti halnya virus corona.

Berikut doa terhindar dari virus corona:

اللَّهُمَّ إنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ البَرَصِ، والجُنُونِ، والجُذَامِ، وَسَيِّئِ الأسْقَامِ

(Allāhumma innī a’ūdzu bika minal barashi, wal junūni, wal judzāmi, wa min sayyi’il asqāmi.)

Artinya: “Ya Allah, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari penyakit belang, gila, lepra, dan dari keburukan segala segala macam penyakit.” (HR Abu Daud nomor 1554 dan Ahmad).

Setelah berdoa, kita harus tetap menjaga diri. Berikut cara agar terhindar dari virus corona ala WHO (Organisasi Kesehatan Dunia):

1. Jaga Jarak

Jaga jarak setidaknya 1 meter antara Anda dan orang lain untuk mengurangi risiko infeksi saat mereka batuk, bersin, atau berbicara.

Pertahankan jarak yang lebih jauh antara Anda dan orang lain saat berada di dalam ruangan. Semakin jauh, semakin baik.

2. Pakai Masker

Jadikan memakai masker sebagai hal yang biasa saat berada di sekitar orang lain.

Berikut dasar-dasar cara memakai masker:

Bersihkan tangan Anda sebelum Anda mengenakan masker, serta sebelum dan sesudah Anda melepasnya. Pastikan masker menutupi hidung, mulut, dan dagu Anda.

3. Mencuci Tangan

-Bersihkan tangan sebelum Anda mengenakan masker, serta sebelum dan sesudah Anda melepasnya.

Ingin Memikat Wanita Idaman? Ini Doanya, Dijamin Ampuh! - Umroh.com
foto : Umroh

-Bersihkan tangan secara teratur dan menyeluruh dengan antiseptik berbasis alkohol atau cuci dengan sabun dan air. Ini menghilangkan kuman termasuk virus yang mungkin ada di tangan Anda.

-Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut Anda.

Tangan menyentuh banyak permukaan dan bisa terkena COVID-19. Setelah terkontaminasi, tangan dapat memindahkan virus ke mata, hidung, atau mulut Anda. Dari sana, virus bisa masuk ke tubuh dan menginfeksi Anda.

Semoga bermanfaat bagi sobat IndoGo yang sedang merantau di negeri Formosa.

Sumber : Muzammil Hasballah, Detiknews

Loading

You cannot copy content of this page