CECC Taiwan Buka Registrasi Vaksin COVID-19 untuk Umum, TKI Segera Daftar Sekarang Juga!

Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) Taiwan dalam konferensi pers pada hari ini, Selasa (13/7/2021) mengumumkan bahwa sistem pendaftaran vaksin COVID-19 yang dirilis pemerintah Taiwan sekarang terbuka untuk semua orang dewasa berusia 18 tahun ke atas dan bersifat gratis karena didanai oleh pemerintah Taiwan.

Taiwan vaccine registration platform opens to everyone 18 and older
foto : CNANews

Sementara dalam konferensi pers yang digelar pada hari Senin (12 Juli12/7/2021) CECC Taiwan mengindikasikan tidak ada lagi kelompok yang akan ditambahkan ke 10 kategori prioritas vaksinasi corona.

CECC Taiwan juga mengatakan bahwa siswa akan menjadi kategori pertama yang menerima suntikan vaksin COVID-19 BioNTech setelah vaksin tersebut tiba di Taiwan.

Selama konferensi pers, Wakil Ketua CECC Taiwan, Chen Tsung-yen mengumumkan mereka yang berada dalam kategori kesembilan, yang mencakup orang dewasa berusia antara 18 hingga 64 tahun dengan kondisi berisiko tinggi, memiliki riwayat penyakit langka, atau cedera serius, dapat mendaftar di situs resmi situs reservasi vaksinasi corona.

Selain itu, setiap orang yang lahir pada tahun 2003 atau lebih awal dapat memasukkan pilihan vaksin COVID-19 yang ingin mereka dapatkan, baik untuk vaksin COVID-19 AstraZeneca atau Moderna, atau keduanya.

Pada hari Senin, Menteri Kesehatan dan ketua CECC Taiwan, Chen Shih-chung mengumumkan bahwa CECC Taiwan tidak akan lagi menambah 10 kelompok prioritas vaksin corona yang ada dan bahwa gelombang pertama vaksin BioNTech yang akan tiba di Taiwan pada bulan September 2021 mendatang akan diberikan kepada siswa berusia 12 hingga 18 tahun.

Saat ini, Taiwan memiliki persediaan 3,72 juta dosis vaksin AstraZeneca dan 3,3 juta dosis vaksin Moderna.

Pada tanggal 11 Juli 2021, sekitar 1,89 juta vaksin AstraZeneca dan 1,56 juta vaksin Moderna telah disuntikkan kepada populasi prioritas vaksinasi COVID-19 di Taiwan.

Sehingga menyisakan 1,72 juta dosis vaksin AstraZeneca dan 1,73 juta dosis vaksin Moderna masih tersedia untuk umum.

Menanggapi seruan untuk memasukkan lebih banyak orang ke dalam 10 kategori penerima prioritas vaksin corona yang ada, seperti pengemudi untuk penyandang disabilitas, Chen mengatakan bahwa pada tahap ini, CECC Taiwan tidak berencana menambah lagi kelompok prioritas tersebut.

Chen mengatakan CECC Taiwan mengharapkan untuk mulai memvaksinasi kategori prioritas kesembilan dan kesepuluh segera setelah 16 Juli 2021. Dia mengatakan bahwa CECC Taiwan berencana untuk membuka vaksinasi kepada orang-orang di bawah usia 50 tahun yang tidak termasuk dalam 10 kategori prioritas vaksinasi corona secepat mungkin.

foto : 1922

Adapun 10 juta dosis vaksin corona yang disumbangkan oleh Taiwan Semiconductor Manufacturing Co. (TSMC, ) dan badan amal pendiri Foxconn Terry Gou, Yayasan Yonglin, Chen mengatakan bahwa karena BioNTech adalah satu-satunya vaksin yang tersedia untuk anak muda berusia antara 12 hingga 18 tahun, maka kelompok usia ini akan diprioritaskan untuk mendapatkan vaksin tersebut.

Dia mengatakan Komite Praktik Imunisasi (ACIP) telah mengangkat topik itu dalam konferensi pers pada hari Senin (12/7/2021) selama pertemuan sementara untuk mempersiapkan inokulasi COVID-19 bagi generasi muda di Taiwan.

Juru Bicara Kabinet Yuan, Lo Ping-cheng dalam konferensi pers yang digelar pada hari Senin menyatakan bahwa pemerintah Taiwan akan membeli lebih banyak vaksin Moderna selain 5,05 juta dosis yang telah dibelinya melalui COVAX.

Dia memperkirakan bahwa setidaknya lebih dari 15 juta dosis vaksin Moderna akan dibeli selama dua tahun ke depan.

Untuk mendaftar vaksinasi COVID-19 anda dapat mengunjungi situs web 1922 di laman berikut:
https://1922.gov.tw/vas/

Lalu klik di bagian kotak yang berwarna biru yang berada di sebelah kiri kemudian isi data diri anda, meliputi nomor kartu asuransi kesehatan di Taiwan atau NHI lalu pilih vaksin COVID-19 yang ingin anda terima, AstraZeneca, Moderna atau keduanya.

Setelah berhasil anda akan mendapatkan nomor antrian untuk vaksinasi COVID-19 dan akan dihubungi oleh departemen kesehatan mengenai proses dan tata cara vaksinasi COVID-19 yang diatur oleh pemerintah Taiwan.

Sumber : TVBS選新聞, Taiwannews

Loading

You cannot copy content of this page