Pertengahan Oktober, Orang Berusia Lebih dari 49 Tahun Akan Menerima Vaksin BNT

Individu yang berusia lebih dari 49 tahun akan dapat menerima vaksin COVID-19 Pfizer-BioNTech (BNT) pada pertengahan Oktober 2021. Hal ini diungkapkan oleh Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) Taiwan dalam konferensi pers yang digelar pada hari Kamis (30/9/2021).

Dalam putaran vaksinasi dari tanggal 13-20 Oktober, tiga kategori orang akan dapat menerima vaksin Pfizer-BioNTech adalah mereka yang berusia 12-22 tahun, individu berusia 49 tahun ke atas, dan siapa saja yang menderita penyakit atau cedera langka atau serius, kata juru bicara CECC Taiwan, Chuang Jen-hsiang.

Jumlah orang yang memenuhi syarat dalam tiga kelompok ini berjumlah 1,12 juta, kata Chuang pada konferensi pers.

Saat ini, vaksin tersebut ditawarkan kepada orang berusia 12-22 tahun, manula berusia 65 tahun ke atas dan orang berusia 40 tahun ke atas yang menderita penyakit atau cedera serius atau langka.

Vaksin ini juga tersedia bagi individu yang berusia 55 tahun ke atas yang menerima suntikan vaksin AstraZeneca pertama mereka pada atau sebelum 6 Agustus 2021 lalu memenuhi syarat untuk mendapatkan suntikan kedua dari merek yang sama, kata Chuang.

Menurut data CECC Taiwan, ada sekitar 600.000 orang dalam kategori ini, tambahnya.

Siapa pun yang ingin mendapatkan vaksin COVID-19 di Taiwan harus terlebih dahulu mendaftarkan informasi dan preferensi vaksin mereka di platform 1922.

Vaksin COVID-19 yang tersedia di Taiwan gratis disediakan oleh pemerintah untuk melindungi populasi di Taiwan dari wabah corona.

Reservasi dan janji vaksinasi juga dapat dilakukan pada platform yang sama setelah seseorang memenuhi syarat untuk mendapatkan vaksin yang telah mereka pilih.

Namun, bagi orang-orang yang ingin menerima vaksin COVID-19 yang diproduksi secara lokal oleh Medigen Vaccine Biologics Corp. kini tidak perlu lagi mendaftar dan membuat janji di platform 1922 mulai Kamis 30/9/2021, kata CECC.

Karena pasokan vaksin Medigen kini cukup  stabil, orang yang ingin mendapatkan vaksin dosis pertama atau kedua dapat menghubungi departemen kesehatan pemerintah daerah mereka untuk menanyakan rumah sakit dan klinik mana yang menawarkan vaksin dan membuat janji langsung dengan institusi medis terkait, kata CECC Taiwan.

Hingga saat ini, 13 juta orang atau sekitar 55,7 persen dari 23,45 juta penduduk Taiwan, telah menerima satu dosis suntikan vaksin COVID-19.

Akan tetapi hanya 10,1 persen atau sekitar 2,37 juta orang, yang sudah mendapatkan dua dosis vaksin corona atau divaksinasi penuh.

Sumber : 中時新聞網, 三立新聞網SETN

Loading

You cannot copy content of this page