Gempa 4,6 SR Landa Wilayah Tenggara Taiwan, Guncangan Skala 4 Tercatat di Taitung!

Hasil pemantauan pihak Biro Cuaca Pusat (CWB) Taiwan menunjukkan bahwa guncangan gempa yang mencapai 4,6 Skala Ritcher (SR) dilaporkan melanda wilayah tenggara Taiwan pagi ini.

foto : CWB

Gempa berlangsung sekitar pukul 7:17 pagi hari Rabu (1/12/2021) dengan pusat gempa yang terletak sejauh 51,5 kilometer (km) arah timur-timur laut dari Balai Kabupaten Taitung.

Menurut data seimsik Taiwan, kedalaman gempa tergolong dangkal yakni sedalam 17,8 km.

foto : CWB

Otoritas Taiwan menggunakan skala intensitas 1 hingga 7 untuk mengukur guncangan gempa di suatu kawasan.

Guncangan gempa tertinggi yang mencapai level 4 tercatat di Kabupaten Taitung dan tremor dampak gempa pada skala 3 dirasakan oleh warga yang bermukim di Kabupaten Hualien.

Sementara guncangan gempa yang lebih rendah yakni pada level 1 tercatat di Kota Kaohsiung, Kabupaten Nantou, Kabupaten Chiayi, Kota Tainan, Kota Chiayi, Kabupaten Yunlin dan Kabupaten Pingtung.

foto : CWB

Hingga berita ini diturunkan, tidak ada korban jiwa maupun warga yang cedera serta kerusakan propeti publik yang segera dilaporkan pasca gempa berlangsung.

Sumber : CWB Taiwan

Loading

You cannot copy content of this page