Jutaan Orang Dievakuasi Pasca Amukan Topan Yaas

Lebih dari 1,2 juta orang di daerah dataran rendah pantai timur India, saat Topan Yaas menghantam pada Rabu (26/5/2021).

Seminggu sebelumnya Topan Tauktae merenggut 155 nyawa di India barat. Cuaca ekstrem India selanjutnya menyebabkan dua kematian dan menimbulkan kerusakan rumah, akibat hujan lebat dan hujan angin kencang di negara bagian Odisha dan Bengal Barat.

Departemen meteorologi India mengatakan, angin topan akan mulai beralih dari laut ke daratan sekitar jam 9.30 pagi waktu setempat pada Rabu (26/5/2021).

Badan tersebut memperingatkan bahwa itu akan menghasilkan gelombang angin yang sangat kuat di beberapa daerah. Daerah pesisir mengalami hembusan angin hingga 155 km/jam (95mph) dan hujan lebat.

“Kami mengalami hujan lebat dan angin kencang sejak tadi malam,” kata Bibhu Prasad Panda, warga distrik Balasore di jalur badai melansir Guardian.

“Beberapa pohon tumbang. Topan juga menyebabkan putusnya kabel listrik.” Tornado memutuskan saluran listrik, menyetrum dua orang, dan merusak 40 rumah di distrik Hooghly Benggala Barat pada Selasa (25/5/2021), kata seorang pejabat. Bandara Kolkata ditutup hingga pukul 8 malam pada Rabu (26/5/2021).

Sementara layanan kereta dibatalkan sebelum badai, sebagai tindakan pencegahan menurut departemen kereta api.

Menurut Departemen meteorologi India, topan itu telah “menumpahkan” lebih dari 6,5 inci hujan di daerah Chandabali dan Paradip di negara bagian Odisha sejak Selasa (25/5/2021) Sebanyak 4.800 petugas penanganan bencana telah ditempatkan di dua negara bagian.

Mereka dilengkapi dengan pemotong pohon dan kawat, komunikasi darurat, perahu karet dan bantuan medis, menurut pasukan tanggap bencana nasional.

Setidaknya 20 distrik di negara bagian Benggala Barat diperkirakan akan merasakan pukulan paling berat dari badai tersebut. Kapal pukat ikan dan perahu diminta untuk diamankan.

Badai itu “merupakan pukulan telak bagi banyak orang di distrik pesisir yang keluarganya terkena infeksi dan kematian Covid-19 India”, kata menteri negara bagian Benggala Barat Bankim Chandra Hazra.

“Topan ini menimbulkan masalah ganda bagi jutaan orang di India karena tidak ada jeda dari Covid-19,” kata Udaya Regmi, kepala Federasi Internasional Masyarakat Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Asia Selatan.

Kepala menteri Odisha, Naveen Patnaik, mengimbau orang-orang yang dipindahkan ke tempat penampungan topan untuk mengenakan masker ganda dan menjaga jarak sosial. “Kami harus menghadapi kedua tantangan tersebut secara bersamaan,” kata Patnaik.

Setahun lalu, topan paling kuat dalam lebih dari satu dekade melanda India timur. Hampir 100 orang tewas dalam Topan Amphan, yang meratakan desa-desa dan menghancurkan pertanian di India timur dan Bangladesh.

“Kami belum bisa memperbaiki kerusakan rumah kami dari topan terakhir. Sekarang topan lain datang, bagaimana kita akan tinggal di sini? ” kata Samitri, penduduk setempat.

Sumber : VOA News, Guardian, IndianExpressOnline

Loading

You cannot copy content of this page